Bupati Bantaeng Buka MTQ Ke-33 Tingkat Kabupaten Bantaeng - Redaksibaru.id

Bupati Bantaeng Buka MTQ Ke-33 Tingkat Kabupaten Bantaeng

  • Bagikan

Bantaeng – Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) Ke 33 Tingkat Kabupaten Bantaeng Tahun 2022 dibuka oleh Bupati Bantaeng H. Ilham Syah Azikin di Lapangan Sepak Bola Ujung katinting Desa Borongloe Kec Pa’jukukang Kab. Bantaeng , Selasa Malam, 14 Maret 2022.

MTQ yang diikuti oleh sebanyak 237 peserta putra dan putri yang berasal dari kontingen 8 Kecamatan se Kab. Bantaeng ini begitu semarak dan meriah, nampak dari devile peserta dari para kafilah yang didampingi oleh Camat dan Kepala KUA masing-masing Kecamatan.

Menurut Laporan Ketua Panitia dihadapan Bapak Bupati Bantaeng beserta segenap Muspida serta para tamu dan undangan yang hadir, MTQ ke XXXIII Tingkat Kab. Bantaeng Tahun 2022 yang bertema sentral “Melalui MTQ XXXIII Tingkat Kabupaten Bantaeng Kita Bangun Generasi Qur’ani Yang Cerdas dan Berakhlakul Karimah Menuju Bantaeng Baik” bertujuan disamping untuk menyaring dan menyeleksi Qari-Qariah, Hafiz-Hafizah, Mufassir-Mufassirah terbaik untuk mewakili Kabupaten Bantaeng pada MTQ tingkat Provinsi Sulawesi Selatan yang Insya Allah nanti akan digelar di Kab. Bone pada bulan Mei tahun 2022 juga yang terpenting adalah untuk menyemarakkan dan menggairahkan Syiar Islam dan menumbuh kembangkan minat baca tulis Al-Qur’an di kalangan Ummat Islam di daerah Butta Toa Bantaeng yang tercinta.

BACA JUGA:  Meresahkan! ODGJ Keliling Bawa Cutter, Seorang Kurir Kena Serang

Adapun Dewan Hakim/Dewan juri yang akan bertugas pada MTQ ke XXXIII Tingkat Kab. Bantaeng Tahun 2022 ini lanjut Hartawan Sainuddin Ketua Panitia adalah sebanyak 41 orang yang terdiri dari: Penasehat 2 orang, Koordinator dan Sekretaris masing-masing 1 orang, Dewan Hakim penilai sebanyak 29 orang, ditambah dengan panitera 5 orang dan MC Lomba 3 orang yang dilantik dan diambil sumpahnya oleh Kepala Kantor Kemenag Bantaeng H. Muhammad Yunus, dihadapan Bupati dan Wakil Bupati, Ketua DPRD beserta segenap tamu dan undangan lainnya.

BACA JUGA:  Jadi Tuan Rumah Apeksi 2023, Makassar Tawarkan Makan Enak Hingga Karnaval Budaya

Kakan Kemenag Bantaeng, H. Muhammad Yunus dalam sambutannya mengucapkan syukur karena kegiatan ini dapat terlaksana dengan khidmat karena kolaborasi dari semua pihak, tentu ini menjadi syiar Islam di Kabupaten Bantaeng. Beliau juga mengucapkan terimakasih kepada pemda yang telah memprogramkan Training Center bagi para juara nantinya untuk dibina sebelum mengikuti MTQ Tingkat Provinsi di Kabupaten Bone pada Bulan Mei mendatang.

Kakan Kemenag juga menyampaikan bahwa pelaksanaan MTQ ke-XXXIII Tingkat Kabupaten Bantaeng Tahun 2022 ini di kuatkan oleh satu orang Dewan Hakim tingkat Nasional dan dua orang Dewan Hakim tingkat Provinsi.

BACA JUGA:  13 Tahun Berliterasi, Ini Pesan Bupati Bantaeng untuk Boetta Ilmoe

Bupati Bantaeng dalam sambutannya mengajak seluruh yang hadir untuk menjadikan momentum ini sebagai ajang silaturrahmi dan ikut serta menjaga kondusifitas Kab. Bantaeng yang baik. Sesuai tema yang diangkat, ” Bangun Generasi Qur’ani yang Cerdas, Berakhlakul Karimah, Menuju Bantaeng Baik “. Ilhamsyah Azikin menambahkan bahwa Kegiatan MTQ ini merupakan bukti bahwa pembinaan Al-Qur’an di Bantaeng selalu aktif, sehingga dapat melahirkan para pecinta Qur’an di Bumi Butta Toa ini.

Usai memberikan sambutan, Bupati Bantaeng bersama Wakil Bupati serta Forkopimda dan Kakan Kemenag. membuka MTQ ke XXXIII Tingkat Kabupaten Bantaeng secara resmi yang di tandai dengan Pemukulan Gong oleh Wakil Bupati Bantaeng.

  • Bagikan