BBantaeng – Ilham Azikin mengukuhkan 73 Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibra) yang bakal bertugas pada upacara peringatan HUT RI ke-76 di Bantaeng. Pengukuhan itu berlangsung di Gedung Balai Kartini Bantaeng, Minggu (15/8/2021).
73 Paskibraka ini terdiri dari 40 putri dan 33 putra, yang mana berasal dari SMA, SMK, dan sederajat se-Kabupaten Bantaeng. Mereka siswa-siswi pilihan yang memiliki dedikasi dan disiplin tinggi.
Ada pula dua putri dan seorang putra yang lolos menjadi Pasukan Pengibar Bendera Pusaka di tingkat Provinsi Sulawesi Selatan.
Bupati Ilham Azikin menyampaikan bahwa hal ini menjadi momentum yang bersejarah bagi mereka yang akan mengibarkan Bendera Merah Putih.
“Kalian semua adalah harapan Bangsa dan Negara demi berkibarnya Sang Merah Putih. Ini bukanlah tugas yang mudah, namun sangat mulia,” kata Ilham.
Baca Juga: Calon Paskibraka Kabupaten Gowa Mulai Latihan Jelang 17 Agustus
kata Ilham, prosesi pengukuhan ini dimaksudkan untuk menanamkan rasa cinta pada tanah air, rasa cinta terhadap bendera merah putih kepada seluruh komponen bangsa.
Serta menunjukkan bahwa para Pasukan Pengibar Bendera Pusaka ini memiliki jiwa kesatria dan rela berkorban demi Bangsa dan Negara. []